UCAN China ucanews.com
UCAN Indonesia

Aktor Santo Ignatius mengunjungi Filipina

Oktober 6, 2015

Aktor Santo Ignatius mengunjungi Filipina

Andreas Muñoz

 

Andreas Muñoz, seorang pemeran utama dalam “Ignacio,” sebuah film tentang Santo Ignatius Loyola, pendiri Serikat Yesus (SJ) dari Spanyol.

Aktor ini berperan sebagai Ignatius Loyola dalam film tentang santo itu. Saat ini ia berada di Filipina untuk kunjungan dua pekan mengenal budaya dan melakukan pekerjaan pasca produksi.

Komunikasi Jesuit (JesCom), produsen “Ignacio” menjelaskan bahwa pihaknya memperkenalkan Andreas Muñoz kepada warga Filipina agar film itu mendapat apresiasi yang lebih baik.

Media Yesuit ini menambahkan pihaknya berniat menampilkan bagaimana pembuatan keterampilan film dari Filipina sekarang setara dengan standar global bahwa Muñoz bisa membuktikan.

Aktor Spanyol itu berada di Filipina hingga 15 Oktober pasca produksi, pengambilan gambar untuk adegan ekstra, pemotretan untuk materi promosi, wawancara media, dan penggalangan dana.

Film “Ignacio” menceritakan kembali kehidupan dan perjuangan Yesuit pertama untuk dijadikan bahan pembelajaran bagi generasi saat ini.

Disutradarai oleh Paolo Dy, film itu dijadwalkan akan dirilis di bioskop-bioskop di Filipina pada Juli 2016.

Film ini sepenuhnya dalam bahasa Inggris, tetapi diterjemahkan ke dalam bahasa Spanyol, Polandia, Korea, dan bahasa lainnya.

Uskup Agung Manila, Kardinal Luis Antonio Tagle, mengatakan  bahwa film “Ignacio” akan berfungsi sebagai bahan pembelajaran utama untuk lembaga pendidikan Yesuit.

Semua mahasiswa, dosen, staf dari semua lembaga pendidikan Yesuit akan diminta untuk menonton film itu.

Sumber: ucanews.com

Jangan lewatkan

Dapatkan info terbaru secara gratis lewat newsletter UCAN Indonesia disini

Podcasts
Donation
© UCAN Indonesia 2024. | Kontak | Tentang | Syarat dan Ketentuan | Privasi