- UCAN Indonesia - https://indonesia.ucanews.com -

Vatikan: Perempuan harus berperan lebih besar membangun perdamaian

 

Perwakilan Takhta Suci untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, AS, telah meminta kaum perempuan untuk berperan yang lebih besar di bidang pembangunan perdamaian.

“Takhta Suci telah lama mengusulkan agar kaum perempuan lebih terlibat dalam membuat, memelihara dan membangun perdamaian,” kata Uskup Agung Bernardito Cleopas Auza, wakil tetap Takhta Suci untuk PBB pada 25 Oktober, seperti dilaporkan Radio Vatikan.

Berbicara pada Debat Terbuka Dewan Keamanan PBB, Uskup Agung asal Filipina itu mengatakan kaum perempuan dapat dan harus berperan lebih besar dalam mencegah pecahnya perang melalui mediasi dan diplomasi preventif, demi membangun perdamaian, rehabilitasi dan membangun kembali masyarakat dalam situasi pasca-perang, serta mencegah konflik bersenjata terjadi kembali.

“Kapasitas khusus mereka untuk membawa ketentraman dari kekacauan, masyarakat dari perpecahan, dan perdamaian dari konflik dan hadiah khusus mereka dalam mendidik orang menjadi lebih reseptif dan peka terhadap kebutuhan orang lain adalah penting dalam rangka untuk membangun perdamaian untuk dunia kita dari momok perang berkelanjutan dan membantu menyembuhkan luka konflik kekerasan sebelumnya dan sekarang,” kata Uskup Agung Auza.

“Namun, untuk memanfaatkan kapasitas khusus perempuan dalam perdamaian dan keamanan, upaya internasional harus dibuat untuk memungkinkan mereka bisa berhasil, sesuatu yang akan sulit dicapai jika perempuan masih merupakan jumlah yang tidak proporsional dari dunia yang kurang beruntung,” tambahnya.

Sumber: ucanews.com [1]