UCAN China ucanews.com
UCAN Indonesia

Vietnam tangkap dua blogger karena melawan pemerintah

Maret 24, 2017

Vietnam tangkap dua blogger karena melawan pemerintah

Pemerintah Vietnam menangkap dua blogger-aktivis dengan tuduhan menyebarkan propaganda melawan pemerintah yang diatur dalam UU yang dianggap kontroversial dengan target orang-orang yang tidak suka dengan pemerintah.

Polisi menangkap Phan Kim Khanh, 24, dari propinsi Phu Tho pada 21 Maret dan Bui Hieu Vo, 55, dari distrik Go Vap di Ho Chi Minh City pada 17 Maret karena mengunggah konten yang dianggap pihak berwenang sengaja dibuat dengan tujuan untuk menyebarkan propaganda melawan Republik Sosialis Vietnam, demikian laporan Radio Free Asia mengutip media Vietnam.

Mereka dituduh melanggar Pasal  88.

Khanh mengatakan ia mengelola dua blog yakni Bao Tham Nhung (Koran Korupsi) dan Tuan Viet Nam (Mingguan Vietnam) sejak 2015.

Ia juga mengelola tiga akun Facebook — satu untuk Bao Tham Nhung dan dua lagi Tuan Bao Viet Nam dan Dan Chu TV (Democracy TV), serta kanal YouTube untuk Viet Bao TV dan Vietnam Online.

Sedangkan Vo adalah pemilik akun Facebook dengan nama Hieu Bui, yang dinilai pihak berwenang memuat ajakan menggunakan bom dan acid  untuk menyerang polisi dan pejabat pemerintah.

Otoritas Vietnam seringkali menggunakan Pasal 88 dan Pasal 79 serta Pasal 258 hukum pidana untuk menangkap dan memenjarakan mereka yang mendukung demokrasi, hak asasi manusia dan tidak menerima kekerasan.

Artikel 79 menyebutkan tentang ‘melakukan aktivitas yang bertujuan menggulingkan pemerintah, sedangkan pasal  258 mengacu pada penyalahgunaan kebebasan berdemokrasi untuk menyerang negara.

Pasal-pasal itu itu termasuk diantara pasal karet tentang keamanan negara yang ada dalam hukum pidana tahun 1999, yang disebut kelompok hak asasi manusia dan pemerintah negara-negara barat digunakan oleh pemerintah Vietnam untuk memenjarakan mereka yang tidak tunduk pada keinginan negara.

Hukuman bagi orang-orang yang melawan pemerintah adalah hukuman penjara maksimal atau hukuman seumur hidup dalam beberapa kasus.

Baca juga: Vietnam uses controversial law to arrest bloggers

Jangan lewatkan

Dapatkan info terbaru secara gratis lewat newsletter UCAN Indonesia disini

Podcasts
Donation
© UCAN Indonesia 2024. | Kontak | Tentang | Syarat dan Ketentuan | Privasi