UCAN China ucanews.com
UCAN Indonesia

Umat Muslim dan Kristen bangun persahabatan pada Ramadan

Agustus 15, 2012

Umat Muslim dan Kristen bangun persahabatan pada Ramadan

 

Kebiasaan berbuka puasa Ramadan dengan makan bersama telah membuat persahabatan baru di antara umat Muslim dan umat Katolik.

Sebuah kelompok dari Interfaith Youth In Action menyelenggarakan salah satu makan malam (Iftar), di Aula Loyola, Lahore, Pakistan, pada Sabtu.

Acara ini adalah salah satu dari banyak acara yang diselenggarakan di seluruh negeri itu oleh kelompok-kelompok Gereja untuk menandai bulan Ramadan.

Sebanyak 30 tamu berkumpul di Aula Loyola, sekitar setengah dari mereka adalah Muslim, sambil mengangkat tangan mereka untuk berdoa atau membuat tanda salib saat bunyi beduk dari sebuah masjid di dekatnya menandai untuk berbuka puasa hari itu.

“Ini adalah pertama kalinya saya berdoa di tempat Gereja, tapi saya tidak merasa ada perbedaan karena Allah bisa berada dimana saja. Saya merasakan kehadiran-Nya di sini,” kata Asma Hussain, seorang guru Muslim.

“Intoleransi agama telah berdampak pada umat Hindu bermigrasi dari Pakistan dan kekerasan anti-Kristen,” katanya.

“Bersama dalam satu meja sangat penting untuk meningkatkan persahabatan,” kata Pastor Imran Ghouri, yang juga pada pertemuan itu. “Silahturahmi memberi kita kesempatan untuk saling memahami rasa kemanusiaan, terlepas dari afiliasi agama atau politik.”

Tapi, acara ini bukan menjadi halangan. “Banyak umat Muslim menolak tawaran tersebut setelah mereka mengetahui bahwa acara puka puasa diadakan di tempat Gereja,” kata Shahid Ghouri, ketua pendiri kelompok pemuda itu. “Ada persepsi di masyarakat terhadap makanan yang dimakan itu dimasak dan disiapkan oleh Gereja.”

Meskipun berbagai hambatan, ia mengatakan acara itu sukses. “Interaksi ini berhasil,” katanya. “Banyak orang sekarang menjadi teman di Facebook.”

Pada malam yang sama, Organisasi Kesejahteraan Kristen menandai semangat Ramadan dengan membagikan karung tepung kepada kaum ibu Muslim.

Sumber: Muslims, Christians make Ramadan friendships

 

Jangan lewatkan

Dapatkan info terbaru secara gratis lewat newsletter UCAN Indonesia disini

Podcasts
Donation
© UCAN Indonesia 2024. | Kontak | Tentang | Syarat dan Ketentuan | Privasi