UCAN China ucanews.com
UCAN Indonesia

Paus Fransiskus Kena Benturan Ringan Saat Menyapa Umat di Kolombia

September 11, 2017

Paus Fransiskus Kena Benturan Ringan Saat Menyapa Umat di Kolombia

Foto ketika Paus Fransiskus memimpin Misa Paskah di Basilika St Petrus, Vatikan 15 April, 2017. (AFP)

Paus Fransiskus mengalami luka gores pada bagian alis dan darah mengenai jubah putih yang ia kenakan karena kepalanya membentur tiang jendela pada kendaraan khusus Popemobile saat melambaikan tangan ke arah jemaah dalam sebuah prosesi di Kolombia, Minggu 10 September.

Insiden kecil itu terjadi saat Paus Fransiskus (80) berdiri di atas Popemobile dalam prosesi di kota pesisir Karibia Cartagena, namun kendaraan tersebut mengerem mendadak saat ia sedang berdiri melambaikan tangan.

Gambar-gambar yang ditayangkan di televisi menunjukkan pemimpin Gereja Katolik tersebut menabrak tiang jendela kaca Popemobile kemudian langsung memperoleh pertolongan dari pengawal pribadinya.

Pipi paus tampak memar dan plester disematkan di alisnya, tetapi ia masih tetap tersenyum.

“Saya terkena pukulan,” ujar paus sambil berguyon kepada awak media seperti dilansir AFP, Senin.

Juru bicara Vatikan, Gred Burke, menuturkan kepada media “Paus baik-baik saja. Luka sudah dikompres dengan es dan beliau memperoleh perawatan. Beliau akan melanjutkan kunjungan sesuai jadwal tanpa ada perubahan.”

Paus Fransiskus berada di Cartagena pada hari terakhir kunjungan ke empat kota di Kolombia. Ia dijadwalkan kembali ke Roma pada Minggu malam waktu setempat, demikian AFP.

Sumber: Paus Fransiskus kena benturan ringan saat menyapa jemaah di Kolombia (Antara News)

Jangan lewatkan

Dapatkan info terbaru secara gratis lewat newsletter UCAN Indonesia disini

Podcasts
Donation
© UCAN Indonesia 2024. | Kontak | Tentang | Syarat dan Ketentuan | Privasi